Tak terasa beberapa minggu lagi sampailah kita di penghujung tahun. Menghitung menit dan detik-detik terakhir menuju akhir tahun dan bersiap masuk ke tahun baru. Dan sebagaimana yang sudah-sudah, momen tahun baru yang hampir bersamaan dengan perayaan Natal bagi umat Kristiani ini banyak dimanfaatkan sebagian besar masyarakat untuk berlibur. Salah satu destinasi kota favorit tentunya adalah kota Batu Malang. Dan, di musim liburan ini banyak sekali pelancong yang mencari villa di Batu, khususnya villa Batu Malang dengan private pool (kolam renang).
Kota Batu Malang masih menjadi magnet daya tarik wisatanya yang memukau. Sebut saja tempat-tempat wisata seperti Jatim Park 1, Jatim Park 2, Jatim Park 3, Mueum Angkut dan masih banyak lainnya. Belum lagi tempat-tempat wisata baru di Batu baik yang baru buka mapun yang akan segera di buka. Hal ini tentunya akan mendongkrak kembali dunia pariwisata khususnya di Kota Batu yang porak poranda saat pandemi dua tahun lalu.
Para wisatawan ini biasanya adalah keluarga-keluarga yang menginginkan sewa villa di Batu sesuai budget maupun jenis akomodasinya. Ada yang mencari villa Batu Malang di bawah 1 (satu) juta, ada pula yang mengharapkan villa Batu yang dekat dengan tempat wisata.
Dan yang sedang nge-trend belakangan ini, banyak pula wisatawan yang mencari villa di Batu Malang yang memiliki private pool atau kolam renang pribadi yang bisa dipakai untuk rombongan alias banyak orang.
Saat ini banyak bertebaran vila-villa di berbagai lokasi di kota Batu yang memiliki kolam renang. Dengan desain dan fasilitas yang diunggulkan masing-masing, villa-villa tersebut berlomba-lomba untuk menarik calon penyewa. Harga sewanya pun bervariasi. Dari yang murah hingga yang mahal ada semua. Anda tinggal pilih sesuai bujet dan model yang Anda inginkan.
Rata-rata villa Batu Malang private pool alias villa di Batu dengan kolam renang adalah vila atau villa dengan ukuran cukup besar yang dapat menampung cukup banyak orang atau rombongan. Meskipun tak dapat dipungkiri bahwa ada juga villa berukuran kecil atau sedang yang mengklaim memiliki fasilitas ‘kolam renang’. Namun biasanya kolam renang tersebut berukuran kecil dan terkesan dipaksakan. Tentunya kondisi ini tak akan nyaman jika Anda berniat sewa villa di Batu dengan kolam renang untuk rombongan misal 25 orang ke atas.
Apabila berwisata dengan banyak orang (di atas 8 orang) dan menginginkan sewa vila di Batu yang memiliki fasilitas swimming pool, Anda sebaiknya mempertimbangkan fasilitas villa tersebut seperti ukuran villa, jumlah kamar, lokasi villa dan tentunya kenyamanannya.
Terkait hal tersebut kami dari manajeman BatuVilla yang sudah berpengalaman dalam mengelola villa di Batu Malang menawarkan vila atau villa untuk Anda sewa bersama keluarga tercinta maupun rombongan. Baik untuk momen Natal dan Tahun Baru maupun di musim-musim atau hari lainnya.
Kami memiliki beberapa villa berukuran cukup besar dengan fasilitas private pool atau kolam renang. Lokasinya juga ada di beberapa tempat. Ada yang dekat dengan kawasan Selecta ada pula yang terletak di sekitar kawasan wisata Agrowisata dan Museum Angkut.
Yuk, kita lihat satu per satu.
Villa Batu Malang Selekta Jardin
Bagi Anda yang menggemari sejuk atau dinginnya udara pegunungan di kota Batu dan menginginkan menginap di villa dengan halaman luas dengan pemandangan indah plus private pool, Villa Selecta Jardin layak Anda coba bersama rombongan sekeluarga.
Villa ini terletak kurang lebih 5 menit dari kawasan wisata Selecta yang sudah terkenal sejak lama. Lokasi Villa Selecta Jardin berada di atas gunung sehingga udaranya cukup dingin. Jangan lupa bawa jaket dan kaos kaki ya sekiranya Anda kuatir kedinginan ^ ^.
Anda dan rombongan berencana berolah raga pagi atau senam saat di villa? Sangat bisa! Halaman villa yang luas di sekitar kolam renang akan membuat betah aktivitas outdoor Anda semuanya.
Untuk kolam renangnya sendiri terletak di halaman depan villa dengan view pegunungan. Cantik sekali! Sembari berenang atau sekedar bermain air dengan handai tolan, Anda juga disuguhi pemandangan gunung super beautiful di depan Anda.
Semua ini menjadikan Villa Selekta Jardin sebagai salah satu villa favorit BatuVilla.
Villa Selekta Jardin sendiri mempunyai 4 (empat) kamar tidur berukuran cukup besar, dimana dua diantaranya terletak di gedung utama dan dua lainnya berada di masing-masing rumah kayu.
Menginap di rumah kayu ini serasa camping! Ada tempat tidur, kamar mandi dalam serta TV nya. Lengkap. Suhu di malam hari cukup dingin di bulan-bulan tertentu jadi pastikan Anda membawa jaket yang cukup tebal ya.
Banyak pelanggan kami yang menyukai rumah kayu ini bahkan saat menyewa beberapa anggota keluarga berebut untuk bisa tidur di dalamnya ^ ^.
Tenang. Terdapat dua rumah kayu yang saling berdampingan. Masing-masingnya bisa mengakomodasi hingga empat orang. Tinggal atur sendiri nanti ya.
Dan sebagaimana villa-villa Batu Malang kami lainnya, Villa Selecta Jardin juga dilengkapi peralatan masak dan perlengkapan makan. Jadi Anda hanya perlu membawa bahan-bahan makanannya saja dari rumah.
Ada lagi? Yes!
Di villa Batu Malang favorit ini, Anda dan rombongan juga dapat bermain tenis meja dan bola sodok alias biliard. Kedua permainan olah raga ini kami sediakan untuk penyewa villa.
Lengkap banget kan fasilitas di villa ini.
Oya, di pagi hari Anda dan keluarga besar bisa berjalan-jalan di sekitaran villa. Itung-itung olahraga ya kan. Cukup asyik sembari bercengkerama dengan anggota keluarga atau teman.
Nah, jangan tunggu keduluan tamu lain. Rasakan keseruan bersama keluarga dan rombongan menginap di sini. Untuk reservasi & info lebih detil tentang villa ini silakan klik berikut: Villa Selekta Jardin.